Thursday, October 24, 2019

FRASA (KELOMPOK KATA)

Frasa ialah gabungan dua kata atau lebih yang tidak melampaui batas fungsi dalam kalimat.

(1)Hari ini / siswa SMA / sedang ujian / bahasa Indonesia.
         K                S                   P                     Pel.

(2)Gadis berbaju merah ituakan mengunjungi/kedua sahabatnya.
                    S                                   P                            O            

      Dengan demikian kalimat (1) terdiri atas empat frasa, dan kalimat (2) terdiri atas tiga frasa.

Wednesday, October 23, 2019

PERBEDAAN KALIMAT INTI DAN INTI KALIMAT


Kalimat inti dan inti kalimat sering dianggap sebagai hal yang sama. Sebenarnya, dua hal tersebut memiliki perbedaan. Untuk memahaminya, perhatikan paparan dalam slide-slide yang berikut ini.

PELATIHAN BAHASA INDONESIA KE-2


PELATIHAN BAHASA INDONESIA KE-2

Thursday, October 17, 2019

UN BAHASA INDONESIA TAHUN 2019

DOWNLOAD UN BAHASA INDONESIA 2019
Maret 2019 peserta didik akan menghadapi USBN dan UN. Sudah siapkah Anda? Berikut saya bagikan tautan UN Tahun Pelajaran 2019/2020 untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia yang dapat Anda unduh.

Wednesday, October 16, 2019

SEPOTONG RINDU

Kutulis surat ini di bawah surya senja yang kilaunya mulai memudar dan cahayanya meredup keemasan. Aku bersandar pada pohon yang akarnya masih basah sisa hujan sore tadi. Pandang mataku menatap jauh pada sepasang kutilang yang terbang kembali pulang menuju sarang. Angan pun membayang pada paras cantik, senyum memesona, dan hangat peluknya. Kehangatan senyuman seorang ibu. Sedang apa kau sekarang, Bu? Apakah Ibu masih sering minum susu dan makan sepotong roti untuk mengawali hari, seperti dahulu selalu kaulakukan bersamaku? Apakah masih senang mendengar lagu tempo dulu? Kenangan-kenangan itu kembali menjelma.

IMPLEMENTASI LITERASI DALAM PEMBELAJARAN

Literasi bukan hanya berkaitan dengan membaca dan menulis, juga bukan hanya dalam pembelajaran bahasa, melainkan berkaitan dengan berbagai aspek kehidupan manusia. Untuk itu, Gerakan Literasi Sekolah (GLS) harus mendapatkan perhatian secara lebih mendalam. 

Monday, October 7, 2019

BUMI MERINDU

Sawah memanggilmu, Anakku
Merindu bajak dalam genggam merupa batas
Dan cangkul itu akan memahat satu demi satu
Menjaga masa yang terus merayu
Karena terlukis lagi bulir-bulir kuning keemasan
Mengawali harapan yang lama membisu dan terdiam
Memulai asa setelah sekian waktu membeku dan terlupakan

TRY OUT BIN KE-1

Untuk membantu pemahaman peserta didik tentang materi USBN dan UN, SMA Negeri 11 Surabaya mengadakan Bimbingan Belajar Intensif yang dilaksanakan setiap Rabu dan Jumat. Pada waktu yang telah diagendakan, dilakukan uji coba pelaksanaan USBN dan UN. Berikut disajikan soal uji coba USBN dan UN ke-1 mata pelajaran Bahasa Indonesia. 

Sunday, October 6, 2019

WANITA DI TEPIAN LUKA

Panggil saja namaku “Ayu”. Tapi jangan bayangkan wajahku se-ayu namaku. Pun demikian dengan hari-hari yang kulewati, tak seindah seperti kebanyakan orang menilaiku. Mereka hanya melihat dari kisi luar; sementara tidak pernah mengerti apa yang sebenarnya sedang aku alami. Kesetiaan dan cinta menjadi kebanggaan terbesarku sebagai seorang wanita. Oleh sebab itu, pinangan laki-laki itu aku terima meski sejujurnya ada rasa resah yang selalu mengganggu dalam setiap langkahku. Akan tetapi, cinta dan keyakinan ternyata mampu mengalahkan kekhawatiran. Mulailah kehidupanku dengan hiruk-pikuk kehidupan di sisi Barat Jawa.

KISI-KISI USBN DAN UN 2018-2019 (SEMUA MAPEL)

Sebentar lagi para peserta didik akan menghadapi USBN dan UN. Sudah siapkah Anda? Berikut saya bagikan tautan Kisi-Kisi USBN dan UN Tahun Pelajaran 2018/2019 untuk semua mata pelajaran yang dapat Anda unduh.

KAIDAH PENYUSUNAN SOAL HOTS BAHASA INDONESIA (BAGIAN KEDUA)

Pada Bagian Kedua ini kita akan belajar bagaimana menyusun soal HOTS dengan kaidah yang benar. Untuk itu, perhatikan paparan tentang hal tersebut pada slide-slide berikut!

LANGKAH PRAKTIS MENULIS SOAL HOTS (BAGIAN PERTAMA)

Soal HOTS tidak identik dengan Soal yang SULIT. Sebaliknya, soal LOTS juga tidak dapat dianggap sebagai soal yang MUDAH; soal MOTS dianggap sebagai soal yang AGAK SULIT. Baik soal LOTS, MOTS, maupun HOTS berkaitan dengan proses berpikir peserta didik dalam menjawab setiap pertanyaan/permasalahan. Pada pemaparan kali ini, kita akan belajar menyusun soal HOTS dengan langkah-langkah yang mudah dipahami. Cermati paparan tentang hal tersebut pada slide-slide berikut!

Thursday, October 3, 2019

CANTING

cantingmu menari lincah diiringi nyanyi merdu para dewi
meliuk di atas selembar kain sutera
seorang gadis duduk bertimpuh
menggurat cerita tentang legenda tanah jawa dwipa

Profil Sekolah Binaan

SMK NEGERI 1 KAMAL DAN SMK NEGERI 2 BANGKALAN